Tuesday, March 16, 2010

Kiat-Kiat Memperkuat Iman

Pertanyaan:

Bagaimana seseorang bisa menjadi orang yang kuat imannya, menerapkan segala perintah Allah عزوجل dan takut akan siksa-Nya?

Jawaban:

Hal itu bisa terjadi dengan cara membaca Kitabullah; mengkajinya dan mentadabburi makna dan hukum-hukumnya, mengkaji sunnah Nabi صلى الله عليه وسلم dan mengaetahui rician syariat darinya,

mengamalkan isinya dan komitmen terhadapnya dala perbuatan dan ucapan; menjadikan diri selalu dalam pengawasan Allah عزوجل dan menyadarikan hati akan keagunganNya; mengingat hari akhir dan adanya hisab, pahala, siksa dan kepedihan serta hal-hal yang menyeramkan; bergaul dengan orang-orang yang dikenal keshalihannya dan menjauhi para pelaku kejahatan dan kerusakan. Wa Shallallahu ‘ala Nabiyyina Muhammad Wa Alaihi Wa Shabihi.

Kumpulan Fatwa Islam, Lajnah Da’imah, Jus IV, hal. 495

No comments:

Post a Comment